Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Pentingnya Memahami Produk dan Skema Investasi Sebelum Memilih Instrument Investasi

Saat akan melakukan investasi, seorang investor biasanya akan mencari tahu instrument investasi mana yang cocok untuk diikutinya. Saat memilih instrument investasi, ada berbagai hal yang biasanya diperhatikan seperti return yang dijanjikan, jangka waktu investasi hingga skema investasi tersebut. Dengan memperhatikan ketiga hal tersebut investor tentu ingin mencari mana investasi yang terbaik untuk dijalaninya.


Paham Produk dan Skema Investasi
Saat Anda berusaha memahami skema suatu investasi, maka secara tidak langsung Anda juga berusaha untuk mencari tahu mengenai produk investasi yang ditawarkan. Saat Anda mencari tahu seputar skema investasi yang dijalankan suatu instrument investasi, Anda bias mendapatkan berbagai kesimpulan mengenai seaman apakah investasi tersebut. Keamanan dalam berinvestasi tentu merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan mengingat setiap orang tentu tidak ingin merelakan dan hanya diinvestasikan pada investasi yang tidak aman.

Seiring dengan berkembangnya teknologi, skema investasi pun semakin beragam. Skemai nvestasi yang dulu dijalankan secara konvensional kini mulai beralih menjadi online seperti investasi peer to peer lending. Investasi peer to peer lending tergolong investasi paling aman, yang dapat dilakukan secara online seperti Mekar, karena telah terdaftar dan diawasi oleh OJK. Dengan adanya badan resmi yang terlibat secara langsung untuk mengawasi, Anda tidak perlu khawatir mengenai keamanan dari investasi tersebut.

Transparansi
Tak hanya soal keamanan, saat Anda berusaha memahami produk investasi dan skema investasi, Anda juga akan mendapatkan informasi seputar transparansi dari investasi yang Anda lakukan. Transparansi merupakan hal yang penting dalam suatu investasi, karena meskipun investasi tersebut merupakan investasi jangka pendek maupun investasi jangka panjang, Anda berhak mengetahui kemanakah aliran dana yang Anda investasikan tersebut. Jika instrument investasi yang akan Anda jalani tidak menerapkan transparansi dalam skema investasi yang digunakannya, maka adabaiknya Anda menghindari investasi tersebut dan beralih menggunakan platform investasi lainnya. Dengan demikian, Anda telah terhindar dari risiko besar investasi yang akan menghantui Anda dikemudian hari.

Posting Komentar untuk "Pentingnya Memahami Produk dan Skema Investasi Sebelum Memilih Instrument Investasi"