Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

TokoBagus Berubah Nama Menjadi OLX

Kaget! Pas buka situs TokoBagus tiba-tiba berubah nama menjadi OLX. Tidak ada alasan yang jelas dari pihak TokoBagus tentang pergantian nama tersebut. Di situs tersebut dijelaskan perubahan nama tersebut merupakan upaya untuk memperkuat usaha OLX dalam membantu masyarakat Indonesia dalam menyediakan media untuk menjual barang bekas dengan cepat, mudah dan gratis.

TokoBagus Jadi OLX

Perubahan nama tersebut ternyata tidak mempengaruhi layanan TokoBagus “Pasang iklan tetap mudah dan gratis. Anda masih bisa menggunakan Pasword dan username yang lama, cara pasang iklan di OLX juga masih sama, tidak ada perbedaan dari sebelumnya, hanya berganti nama dari TokoBagus menjadi OLX. Seperti dikutip dari OLX “Adanya perubahan nama ini kami yakinkan tidak ada yang berubah dalam pelayanan kami untuk menyediakan media jual-beli yang mudah, cepat dan gratis”.

Penasaran dengan pergantian nama, sayapun coba log-in, klik sana, klik sini ternyata memang tidak ada peruhan, hanya perubahan nama TokoBagus menjadi OLX. Yang menjadi pertanyaan saya, jika dulu member TokoBagus disebut “Tokobaguser”, Bagaimana dengan sebutan untuk member OLX apakah menjadi OLXer? Semoga perubahan nama TokoBagus menjadi OLX, bisa lebih bagus lagi.

Posting Komentar untuk "TokoBagus Berubah Nama Menjadi OLX"